Header Ads Widget

Ticker

6/recent/ticker-posts

Jangan Khawatir, Inilah 5 Rekomendasi Lokasi Bukber Untuk Mahasiswa UNIB yang Hemat

Halo sobat Ilook! Bagaimana puasanya hari ini? Apakah sudah ada masuk undangan bukber? Atau baru wacana dan sulit terealisasi bahkan sampai Hari Raya nanti? Biasanya akan mulai bermunculan undangan bukber setelah seminggu lewat puasa. Jangan khawatir, untuk mahasiswa low budget tetap masih bisa ikut dan irit ongkos kok! Penasaran, bisa bukber dimana saja?

1. Allbaik Chicken
Siapa sih yang tidak tahu dengan lokasi ini? Apalagi para pecinta ayam wajib banget mengadakan bukber nya di tempat ini. Allbaik Chicken memiliki banyak outlet yang tersebar dimana-mana, khusus mahasiswa lokasi paling dekat ada di area Unib Belakang dan Rawa Makmur ya. Selain enak juga harga nya memang harga mahasiswa banget. Jadi tidak perlu khawatir kalau diajak bukber, langsung gas aja freennn!

2. Midas
Lokasi yang kedua ini termasuk lokasi baru dan bisa menjadi rekomendasi bukber tahun ini. Bagi mahasiswa pecinta mie, wajib bukber disini. Lokasinya ada di Jl.Budi Utomo, Beringin Raya atau biasanya Unib Depan. Lokasi ini menyediakan tempat indoor dan outdoor sesuai selera pengunjung, ada free wifi, private room juga, dan tentu cukup estetik untuk para mahasiswa instagramable. Info lebih lanjut bisa check di instagramnya ya, @midas_siblings.

3. Rocket Chicken
Hampir sama dengan Allbaik, Rocket Chicken juga menyediakan olahan macam ayam. Masalah harga tidak perlu khawatir, mulai harga 9 ribuan kalian bisa bukber deh di sini. Lokasi terdekatnya juga ada di Unib Belakang ya.

4. Bakso 86 Kaur

Namanya memang Kaur, tapi lokasinya ada di Bengkulu. Tepatnya ada di Unib Depan dan Unib Belakang. Menu utama nya memang Bakso, tapi juga menyediakan menu lain yang tak kalah lezat. Cocok banget untuk para mahasiswa low budget yang mau coba mengadakan bukber di lokasi ini. Kalian bisa check di instagram nya @bakso86kaur ya!

5. Masjid

Ternyata, selain low budget mahasiswa juga bisa nyobain bukber “gratis” lho! Selain bukber gratis, bisa langsung dapat pahala juga. Kalian bisa coba bukber di mesjid. Tak ada larangan, semua boleh bergabung. Indahnya bulan ramadhan kan?

Nah itu tadi rekomendasi untuk para mahasiswa low budget yang ingin ikut bukber biar lagi ngirit kantong. Semangat terus ya berpuasa

Posting Komentar

0 Komentar