Hallo Sobat Ilook,
Tau ga sih.... lagi heboh tentang Universitas di indonesia yang terlibat dengan perdagangan orang berkdeok magang di jerman !
Dikutip dari tempo.co "Direktorat Tingkat Pidana Umum (DITTIPIDIUM) Bareskrim Polri mengungkap kasus dugaan tindak pidana perdagangan orang (TPPO) dengan modus pengiriman program magang mahasiswa ke jerman melalui program Ferienjob".
Direktur Tipidium Brigjen Polisi Djuhandi Raharjo Puro mengatakan, kasus ini bermula dari laporan empat orang mahasiswa yang sedang mengikuti program Ferienjob mendatangi Kedutaan Republik Indonesia (KBRI) Jerman.
Disampaikan pula oleh Djuhandhani “ Program ini dijalankan oleh 33 Universitas di Indonesia”, 20 Maret 2024.
Sebanyak 1.047 mahasiswa yang terbagi dalam 3 agen tenaga kerja di jerman. Mereka dibebankan biaya pendaftaran sebesar Rp150.000 dan 150 Euro untuk membuat LOA (Letter Of Acceptace). “Para Mahasiswa juga harus membayar dana talangan Rp30-50 juta”, ujar Djuhandhani.
Para mahasiswa melaksanakan ferien job tersebut dalam kurun waktu selama 3 (tiga) bulan dari bulan oktober 2023 s/d desember 2023.
Untuk menjalankan program magang ke Jerman atau ferienjob itu, Pt. SHB menjalin kerja sama dengan universitas yang dituangkan dalam mou. Dalam mou tersebut terdapat pernyataan yang menyampaikan bahwa ferien job masuk ke dalam Program MBKM atau Merdeka Belajar Kampus Merdeka, serta menjanjikan program magang tersebut dapat dikonversikan ke 20 SKS.
Polri telah menetapkan 5 orang sebagai tersangka. adapaun 2 orang tersangka adalah WNI yang saat ini berada di Jerman. Karena itu, Dittipidum tekah berkoordinasi dengan pihak Divisi Hubungan Internasional dan KBRI Jerman untuk penanganan terhadap 2 tersangka tersebut.
Kelima tersangka adalah SS (laki-laki) 65 tahun, AJ (perempuan) 52 tahun, MZ (laki-laki) 60 tahun. Sedangkan kedua tersangka yang masih berada di Jerman yaitu ER alias EW (perempuan) 39 tahun, A alias AE (perempuan) 37 tahun.
Ngeri banget ga sih sobat ilook, jadi takut. Intinya
hati-hati dalam melakukan sesuatu ya, riset dan berkonsultasi bersama dosen PA
itu sangat penting, jangan mudah percaya oleh hal yang menggiurkan, tetap harus
waspada dan melakukan banyak riset sebelum mengambil Keputusan penting. Jangan
sampe deh kejadian seperti ini terulang lagi. (Dinda)
0 Komentar